Nusantara Indonesia memang sangat kaya, kaya akan budaya dan bermacam-macam makanan khasnya! Salah satunya mungkin kue bolu yang bercitarasa Indonesia. Mungkin kue satu ini bukan berasal dari Indonesia, namun di Indonesia sendiri kue ini sudah menjelma dengan citarasa yang khas di setiap daerah.
Kue bolu merupakan makanan penutup yang banyak dijumpai pada hidangan istimewa seperti pernikahan dan acara ulang tahun, tapi kue tersebut sudah di percantik dengan ditambahkan aksesoris dan warna-warna yang menarik.
photo credit: avlxyz via cc |
Ngomongin kue bolu. Untuk kamu yang ingin membuatnya gampang-gampang susah kok untuk bisa membuatnya. Hanya butuh waktu luang, keinginan dan bahan-bahannya. Selebihnya kamu tinggal membaca resepnya dan mempraktekannya. Mudah bukan :D mencari resepnya juga tidak sulit kamu tinggal mencarinya dengan cara googling atau kamu bisa baca di bawah ini. Karena disini saya akan share resep kue bolu pisang yang mudah. Langsung aja deh kamu lihat resepnya di bawah ini.
Bahan Bolu Pisang:
- 250 gram pisang ambon, tekan-tekan dengan garpu hingga halus atau blender kasar
- 175 gram tepung terigu
- 4 sendok makan susu bubuk vanila
- 1/2 sendok teh baking powder
- 75 gram gula pasir
- 4 butir telur
- 150 gram mentega, lelehkan
- 1 sendok teh emulsifier atau TBM
Cara Membuat Bolu Pisang:
- Terlebih dahulu ayak tepung terigu, susu bubuk dan baking powder,
- Lalu kocok gula dan telur hingga berwarna putih bisa menggunakan tangan ataupun mixer.
- Setelah itu tambahkan TBM hingga mengembang.
- Lalu tambahkan pisang, tunggu hingga tercampur rata. Matikan mixer.Terus kamu masukkan campuran tepung terigu sedikit demi sedikit sambil diaduk rata.
- Tambahkan mentega cair, aduk rata. Tuang adonan ke dalam loyang yang telah diolesi mentega. Setelah itu panggang dalam oven bersuhu 170 derajat celsius selama 25 menit atau hingga matang. Dan terakhir potong-potong dan sajikan selagi hangat.
Itu tadi cara pembuatannya, yakin deh kamu pasti bisa. Tinggal mengikuti setiap langkahnya saja. Tapi ingat baca dengan teliti dulu sebelum membuatnya ya. hmm nanti jika Ada kesempatan lain layakbaca akan share resep lainnya deh. Nantikan aja ya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar